berlapang dada


Hidup adalah cerita yang tak pasti
tapi banyak hal yang harus dilalui
Hidup adalah gelisah yang mencari
karena banyak hal yang harus dipahami


Potongan lirik yang sungguh membekas di hatiku sejak pertama kali mendengarkannya. Tak disangka pula, aku pernah diberi kesempatan untuk menyanyikannya. Tiap kali lagu ini disenandungkan, entah oleh siapa pun, aku memejamkan mata dan membiarkan liriknya berkumandang sendiri di dalam kepalaku. Mungkin karena sangat nyata dan dekat, maka lagu ini sampai-sampai kutulis besar-besar di pintu lemari pakaianku.

Dua orang teman yang menuliskan dan menggubahnya dulu. Dua orang teman yang hingga saat ini selalu menakjubkan dengan segala hal yang dapat dan pernah mereka lakukan. Sederhana. Mereka menulis lirik dan mencipta nada yang sederhana, tapi sungguh…tak pernah sesederhana itu untuk diresapi dalam hati.

Ya, memang semua cerita ini tak pernah pasti. Dan sekali lagi ya, biar bagaimana pun cerita itu harus tetap dilalui. Maka, hanya kepasrahan hati yang akhirnya selalu ingin diperjuangkan agar tak selalu berkeluh kesah dan menerima semuanya dengan lapang dada.

Ya, kegelisahan itulah yang justru menandai bahwa kita masih hidup. Dan sekali lagi ya, semua penyebab kegelisahan yang sering tak tertebak itu harus tetap dipahami. Bukan ironis, memang begitulah adanya semuanya harus berjalan.


It’s true, I mean it from the bottom of my heart
It’s true, without you I would fall apart

menantimu pulang dan berharap engkau pulang

Komentar

Postingan Populer